Diskusi Publik Hari Anti Narkotika Internasional, Bahas Pencapaian, Legalitas, dan Hukum

Berita 26 Juni 2024

Diskusi Publik Hari Anti Narkotika Internasional, Bahas Pencapaian, Legalitas, dan Hukum

Kabid Ideologi, Wasbang, dan Ketahanan Ekonomi, Sosial, Budaya dan Agama Bakesbangpol Kabupaten Lamongan, Harum Istiana Irawati, menghadiri kegiatan Diskusi Publik Memperingati Hari Anti Narkotika Internasional yang diselenggarakan PC PMII Lamongan di Ndelik Cafe & Cars Wash, Rabu (26/6).

Dalam kegiatan tersebut, Harum bertindak sebagai pemateri bersama dengan Iptu Samsul Arifin dari Polres Lamongan dan Dr. Indra Tsani dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan.

Harum menyampaikan mengenai apa saja upaya-upaya Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Dan Peredaran Gelap Narkoba yang telah dilaksanakan oleh Pemkab Lamongan, khususnya Bakesbangpol sebagai Sekretariat Tim P4GN. Selain menyusun Raperda P4GN, Bakesbangpol telah melaksanakan sosialisasi kepada generasi muda yang bekerja sama dengan Polres, Dinas Kesehatan, Ormas LAN, dan Cabang Dinas Pendidikan.

Selain itu, lanjutnya, guna mengantisipasi penyebaran narkoba dikalangan institusi, Bakesbangpol juga melaksanakan tes urine kepada pegawai Pemerintah Kabupaten Lamongan, di mana pada tahun 2023 tes urine dilakukan di Satpol PP, Dinas Pendidikan, dan Bakesbangpol sendiri.

Adapun Iptu Samsul dari Polres Lamongan menjelaskan mengenai sisi legalitas dan hukum terkait narkoba. Pada dasarnya, terdapat perbedaan antara narkotika yang legal dengan yang ilegal. Kepemilikan dan penggunaannya pun tidak bisa sembarangan karena penggunaan yang legal hanya untuk keperluan medis.

Dr. Indra Tsani sebagai pemateri terakhir mengajak para peserta untuk bersama-sama menjauhi narkoba dengan mengisi kegiatan secara positif dan hidup sehat secara fisik maupun mental. Dengan hidup sehat, kemungkinan kecil seseorang tersebut akan timbul keinginan untuk menyalahgunakan narkoba.

Kegiatan ini penting untuk memberikan pemahaman kepada peserta yang merupakan anggota PMII. Para pemuda ini terlihat antusias untuk terlibat dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba. Harapannya, pemahaman yang didapat dari diskusi ini dapat menjadikan mereka aktif dalam menyuarakan pencegahan dan pemberantasan narkoba di lingkungan mereka.

Posting Lainnya
Pemkab Lamongan Tandatangani NPHD dengan Polres Lamongan
11 Maret 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan, pada Selasa (11/3) ini, menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dengan Kepolisian Resor Lamongan untuk mendukung kegiatan dokumentasi, keamanan, dan penegakan hukum di wilayah Kabupaten [......]
Rakor Forum Pembaruan Kebangsaan se-Jatim, Perkuat Sinergi dan Peran FPK
25 Februari 2025
Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur mengadakan Rapat Koordinasi terkait keberadaan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) di kabupaten/kota se-Jawa Timur pada Selasa (25/2). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat [......]
Sosialisasi Seleksi Paskibraka Kabupaten Lamongan 2025
13 Februari 2025
Bakesbangpol Kabupaten Lamongan mengadakan kegiatan Sosialisasi Seleksi Calon Paskibraka Kabupaten Lamongan Tahun 2025, yang bertempat di ruang rapat Andongsari lantai 5 gedung Pemkab Lamongan, Kamis (13/2). Sosialisasi ini diikuti sebanyak [......]
Survei DPC GRIB Jaya
13 Februari 2025
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Lamongan melakukan survei terhadap keberadaan LSM, Ormas, dan Perkumpulan di wilayah Lamongan. Tim survei yang dipimpin oleh Kabid Poldagri dan Ormas, [......]
Survei DPC HARIMAU dan Lembaga Aliansi Indonesia
13 Februari 2025
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Lamongan melakukan survei terkait keberadaan LSM, Ormas, dan perkumpulan di wilayah Lamongan pada Kamis (13/2). Tim survei yang dipimpin oleh Kepala [......]
Musyawarah DPC Legiun Veteran RI Tahun 2025
12 Februari 2025
Musyawarah Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Lamongan Tahun 2025 telah sukses diselenggarakan pada Rabu, 12 Februari 2025, di Gedung Juang 45, Jalan Mastrip [......]
Sinergi Muhammadiyah dan Pemkab Lamongan: Perkuat Komunikasi dan Kolaborasi
12 Februari 2025
Tujuh Organisasi Otonom (Ortom) Muhammadiyah Lamongan mengadakan silaturahim dan audiensi dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Lamongan pada Rabu (12/2). Pertemuan ini bertujuan memperkuat komunikasi serta [......]
Rakor Persiapan Seleksi Paskibraka 2025, Kepala Bakesbangpol Lamongan Harapkan Perbaikan
05 Februari 2025
Bakesbangpol Lamongan menggelar rapat koordinasi persiapan seleksi Paskibraka Kabupaten Lamongan tahun 2025 di Ruang Kominda, Rabu (5/2). Rapat ini bertujuan untuk mempersiapkan proses seleksi Paskibraka Kabupaten Lamongan agar [......]
Survei Bakesbangpol Lamongan ke LSM Squad Nusantara
04 Februari 2025
Bakesbangpol Lamongan menyurvei keberadaan LSM, Ormas, dan Perkumpulan di wilayah Lamongan. Tim survei yang dipimpin oleh Kabid Poldagri dan Ormas, Erlina Marhaeni, bersama Zainul Pujie Hidayat, mendatangi [......]
Bakesbangpol Lamongan Survei LSM Pro Garda Indonesia Bersatu
04 Februari 2025
Usai melakukan survei ke LSM Squad Nusantara pada Selasa (4/2), Tim Survei melanjutkan perjalanan untuk menyurvei DPC Pro Garda Indonesia Bersatu  yang beralamatkan di Jl. Dusun Mayong RT [......]
Pencarian
LAPOR!

BADAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Lamongrejo No.92, Lamongan, Sidokumpul, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur 62214
  • bakesbangpol@lamongankab.go.id
  • (0322) 321706
© 2025 Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Lamongan